'
Bagaimana sebenarnya mengajari anak membaca

Bagaimana Sebenarnya Mengajari Anak Membaca, Ini Penjelasannya! - Phonics Method (Original Content)

Bagaimana sebenarnya mengajari anak membaca - Membaca adalah kemampuan bahasa tertulis reseptif yang memungkinkan individu mendapatkan informasi, pengetahuan, dan pengalaman baru. Melalui kegiatan membaca, seseorang dapat meningkatkan kemampuan berpikir, mempertajam perspektif, dan memperluas pemahaman mereka tentang berbagai topik.

Literasi merupakan kemampuan seseorang dalam menggunakan potensi dan keterampilan mengolah informasi yang diterima saat membaca atau menulis.

Literasi sangat berkaitan dengan proses pembelajaran seorang anak. Ini juga berkaitan dengan bagaimana seseorang berpikir kritis

antangan para peneliti sekarang adalah menemukan bagaimana metode paling efektif untuk mengajari anak belajar.

  • Key Takeaways
  • Berpikir Kritis: Mengembangkan keterampilan berpikir kritis pada anak melalui kegiatan membaca.
  • Metode Fonik: Efektif untuk mengajarkan membaca dengan menghubungkan suara dengan huruf.
  • Perspektif Belajar: Mengambil perspektif pembelajar untuk merangsang rasa ingin tahu anak dan memupuk kebiasaan membaca.

Tahun 2022 terdapat data bahwa hanya 33% anak usia 9 dan 10 tahun di AS yang dinilai sudah mahir membaca. Hal ini berarti AS telah gagal dalam mengajar anak membaca

"Jika kamu tak tahan akan penatnya belajar, maka kamu akan menanggung perihnya kebodohan."

Di AS, rendahnya tingkat kemampuan baca tulis sering kali dianggap disebabkan oleh kurangnya kemampuan phonics di kelas. Metode phonics merupakan suatu pendekatan dalam proses pengajaran membaca dan menulis Bahasa Inggris yang fokus pada keterkaitan antara bunyi dari huruf-huruf alfabet. Contohnya, dalam metode ini, bunyi dari huruf /k/ akan diasosiasikan dengan urutan huruf c-a-t (/k/ /æ/ /t/). Para peneliti menyebutnya dengan istilah decoding. Decoding membantu seseorang dalam memahami bacaan.

Meningkatkan Kemampuan Membaca

Meningkatkan kemampuan membaca dapat dilakukan dengan menerapkan empat saran dari ahli berikut bagi orang tua dan pengasuh dalam mempersiapkan anak kecil belajar membaca.

  1. Perbanyak berbicara
  2. Pertama, penting untuk banyak berbicara dengan anak-anak, karena hal ini dapat memperluas kosa kata dan pengetahuan konseptual mereka.

    Patrick Proctor dari Boston College menekankan bahwa berbicara membantu anak memahami kata-kata tertulis dengan lebih mudah, seperti misalnya memahami apa itu harimau.

  3. Mendorong anak untuk menulis
  4. Selanjutnya dorong anak untuk mencoba menulis, seperti menuliskan namanya, sesuai saran dari David Share dari Universitas Haifa di Israel.

    Ini adalah metode efektif untuk membantu mereka mengenali bahwa huruf-huruf secara fonetis merepresentasikan bahasa lisan, tanpa perlu khawatir tentang ejaan yang benar pada tahap awal.

  5. Ubah perspektif
  6. ryant Jensen dari Brigham Young University menyarankan untuk mengubah perspektif orang tua dan pengasuh dengan memposisikan diri sebagai pembelajar.

    Dengan menghargai bagaimana buku dapat merangsang pikiran anak yang ingin tahu, kita dapat membantu mereka mengembangkan kebiasaan membaca.

  7. Buat belajar jadi menyenangkan
  8. Terakhir, Dominic Wyse dari University College London menekankan pentingnya menjadikan proses pembelajaran menyenangkan.

    Dia menyatakan bahwa ketika anak-anak menikmati membaca, mereka belajar membaca dengan lebih baik.

    Membacakan cerita kepada anak kecil dapat membantu mereka mengembangkan kecintaan pada buku, yang pada gilirannya akan memotivasi mereka untuk belajar membaca.

Kesimpulan

Penekanan utama adalah pada pentingnya membentuk keterampilan berpikir kritis anak melalui pembelajaran membaca.

Metode phonics disoroti sebagai teknik kunci yang efektif dengan cara decoding yaitu mengaitkan bunyi dengan huruf.

Orang tua disarankan untuk sering berkomunikasi dengan anak guna memperkaya kosakata mereka, mendorong kegiatan menulis, berperan sebagai pembelajar bersama anak, dan menjadikan proses belajar membaca sebagai aktivitas yang menyenangkan, yang pada gilirannya memperkuat kemampuan membaca anak.

Bagaimana sebenarnya mengajari anak membaca

Fisalma Fadhia

People who managed to take advantage of the mistakes that he did, and will try again to perform in a different way.

Bagaimana sebenarnya mengajari anak membaca

Ahmad Fajar

The best love is the kind that awakens the soul; that makes us reach for more, that plants the fire in our hearts and brings peace to our minds. That's what I hope to give you forever

Writer Notes

Bagaimana sebenarnya mengajari anak membaca
Fisalma Fadhia Notes

Membaca memiliki banyak manfaat bagi seseorang. Dengan membaca dapat meningkatkan keterampilan objektivitas. Selain itu, dengan banyaknya ilmu yang diterima dapat mempermudah seseorang dalam berpikir kritis. Belajar membaca harus dimulai sejak dini sehingga perlu adanya teknik yang efektif yang dapat diterapkan para orang tua dalam mengajari anaknya seperti teknik Phonics. Teknik Phonics menghubungkan bunyi dengan huruf-huruf.

Asking About Us

Jika kamu penasaran mengenai program, kelas, in house, hingga internship dan career di Dialogika silahkan masukkan pertanyaan dibawah ini