Pengaruh Job Insecurity Terhadap Kinerja Karyawan yang Wajib Diketahui HRD

Pengaruh Job Insecurity Terhadap Kinerja Karyawan yang Wajib Diketahui HRD, Poin Ke 3 Mengejutkan

Ada beragam pengaruh buruk dari Job Insecurity, namun setidaknya ada 4 poin yang harus kamu ketahui mengenai pengaruh job insecurity terhadap kinerja karyawan

  1. Menurunnya motivasi di dalam berkerja, perhatikan karyawan tidak selalu menjadi besaran gaji sebagai patokan motivasi, jadi menaikkan gaji karyawan tidak akan membantu mengatasi job insecurity
  2. Merasa di gantung dan tidak pasti, kondisi ini terjadi apabila di pihak perusahaan tidak menentukan aturan pasti mengenai sebuah kebijakan
  3. Kualitas hasil kerja yang menurun, biasanya ini merupakan efek domino dari poin pertama
  4. Meningkatnya kecemasan, poin ini juga merupakan efek domino dari poin kedua

Sebelum membahas lebih dalam mengenai job insecurity mari pahami dulu beberapa poin mengenai job insecurity

Apa itu Job Insecurity?

Job insecurity adalah kondisi tidak berdaya yang dialami seseorang, yang kerap digunakan untuk mempertahankan rasa keberlanjutan di dalam pekerjaannya, dengan posisi terancam, menurut penelitian Greenhalgh dan Rosenblatt, 1948.

Rasa khawatir, cemas bahkan gelisah sering melanda saat bekerja. 

Apakah kamu terkena job insecurity?

"Haduuh, gue pusing nih. Takut banget kalau tahun depan ga dipertahanin sama bos gue. Soalnya banyak karyawan lain yang lebih baik daripada gue. Mana lagi masa pandemi lagiii, ga pede deh!"

Kutipan di atas seringkali terdengar, bukan?

Faktor Job Insecurity

Pengaruh Job Insecurity Terhadap Kinerja Karyawan yang Wajib Diketahui HRD

Banyak hal yang sering dikeluhkan oleh beberapa orang yang mengalami job insecurity. 

Mulai dari rasa gelisah kalau tidak bisa mempertahankan diri di perusahaan, masalah keuangan, serta faktor lingkungan kerja saat ini.

Dampak Job Insecurity

Dampak dari job insecurity beragam, contohnya seperti:

1. Kehilangan kepercayaan diri

Seseorang yang mengalami job insecurity sering merasa kehilangan kepercayaan diri, bahkan overthinking. Padahal, belum tentu semua yang dipikirkan akan terjadi.

2. Depresi

Pengaruh Job Insecurity Terhadap Kinerja Karyawan yang Wajib Diketahui HRD

Dampak lain job insecurity adalah depresi. Kekhawatiran akan job insecurity ini dapat mengganggu kesehatan mental bahkan memicu gejala depresi seperti kehilangan motivasi, penurunan produktivitas, kesulitan tidur.

Mengelola emosi dan pikiran saat mengalami job insecurity memang perlu dilakukan. Setiap orang sedang berjuang, dan jalani saja harimu untuk kini dan saat ini.

Beberapa hal bisa kamu lakukan untuk mengatasi job insecurity, loh! Mau tau apa aja?

Hal-hal untuk mengatasi job insecurity

1. Fokus

Fokus terhadap apa yang kamu kerjakan saat ini, ya! Dengan fokus terhadap apa yang kamu kerjakan saat ini, bisa memperkecil pikiran-pikiran negatif yang muncul di dalam diri kamu.

2. Menerima perasaanmu

Kalau kamu mengalami ketakutan, terima saja hal itu. Banyak orang takut untuk menerima apa yang ia alami di hidupnya, namun bukankah ketenangan bisa kita dapat ketika kita bisa menerima terlebih dahulu?

Join Sekarang!


Dapatkan pembelajaran Kelas Public Speaking Online dan bimbingan dari mentor selama 1 bulan dan Bergaransi

Daftar Sekarang
Kelas Public Speaking Online Kelas Public Speaking Online

Wajar kok untuk merasa gugup atau gelisah akan masa depan. Namun, kamu bisa mencoba perlahan untuk mengalihkan rasa gugupmu itu ke hal yang lebih positif.

3. Istirahat sejenak

Pengaruh Job Insecurity Terhadap Kinerja Karyawan yang Wajib Diketahui HRD

Setelah kamu melakukan banyak hal di atas, jangan lupa untuk istirahat sejenak, yaa!

Job insecurity muncul karena adanya rasa tidak percaya diri dari kita sendiri. Mulai sekarang, sayangi dan hargai diri kita sendiri terlebih dahulu, sebelum kita mengkhawatirkan hal-hal yang ada di luar diri kita. Tak apa untuk bekerja keras, tapi jangan lupa dirimu sendiri ya!

Penutup

Kesehatan mentalmu juga penting untuk meningkatkan performa dalam pekerjaan, apabila kamu membutuhkan bantuan profesional untuk membantu dalam masalah kesehatan mentalmu, bisa hubungi MinDi di sini ya!

Pengaruh Job Insecurity Terhadap Kinerja Karyawan yang Wajib Diketahui HRD

Dhealda


Live life to the fullestπŸ’, talk about live, fenomena dan misteri, menyukai keindahan alam, hijau-hijauan dan petualangan

Pengaruh Job Insecurity Terhadap Kinerja Karyawan yang Wajib Diketahui HRD

Gabriel Angeline


Magnetic and always getting what she desires, Gabriel Angeline is a creative and driven individual who is passionate about creating content and influencing people.

Rating

This Blog

Support semangat penulis dengan memberikan komentar dan masukan plus komentarmu akan kami masukkan ke website ini dalam bentuk anonimus